CIREBON, PILARadio – Menanggapi kebutuhan pelayanan kesehatan yang nyaman di Cirebon , RS Permata akhirnya resmi membuka Poliklinik Ekslusif dengan layanan One Stop Service. Acara Soft Opening diselenggarakan pada Senin (06/052024) dan diresmikan oleh Abdul Azis, SKM., SE., CDMP., ARMP Direktur Utama RS Permata Cirebon, dr. Neni Irianty,SpRad(K) Direktur Operasional PT. RSB , dr Asad, SpTHT-KL Ketua Dewan Pengawas RS Permata Cirebon, dan dr. Asdineri Ruslim, SpOG Komisaris Utama PT. RSB berjalan lancar.
Dalam acara ini dr. Neni Irianty, SpRad(K) selaku Direktur Operasional PT. RSB menyampaikan “One Stop Service“ menjadi misi utama dalam memberikan pengalaman menyenangkan dan kenyamanan pelayanan secara cepat, nyaman dan komperhensif dalam satu ruang pelayanan yang terdiri dari Nurse Station, Poliklinik, Farmasi dan Kasir”. Ujar Neni.
Dalam kesempatan yang sama dr Asad, SpTHT-KL Ketua Dewan Pengawas RS Permata Cirebon juga menyampaikan sebanyak 15% masyarakat Di Ciayumajakuning kalangan menengah keatas mereka berobat ke Jakarta bahkan keluar negeri “ Untuk merespon kebutuhan masyarakat ekslusif di Cirebon dan sekitarnya sekarang tidak perlu berobat jauh-jauh ke Jakarta, Malaysia atau Singapura lagi , cukup datang ke Poli Eksklusif RS Permata Cirebon”, ungkap Asad.
Pelayanan yang diberikan bukan hanya pada saat di poli ekslusif saja , tetapi pelayanan diberkan saat pasien masih berada di rumah, seperti yang disampaikan dr. Asdineri, Ruslim, SpOG selaku Komisaris Utama PT. RSB “Dari awal di rumahpun pasien sudah dilayani dengan layanan prima yang diberikan dan kedepan RS Permata Cirebon untuk mulai kelas 1 dan kelas 2 akan berdiri sendiri agar pasien lebih merasa nyaman” ujar Asdin.
Harapannya, dengan adanya Layanan Poli Eksklusif, masyarakat dapat merasakan kenyamanan dan ketenangan selama pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Permata Cirebon sesuai dengan motto RS Permata Cirebon “Melayani Sepenuh Hati dengan Kasih Sayang”.