CIREBON, PILARadio – Pasca terjangan angin puting beliung, petugas gabungan melakukan bersih-bersih di sebuah klinik di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, yang ambruk pada Selasa pagi. Sembilan ruang rawat inap, IGD, serta ruang dokter mengalami kerusakan berat beserta fasilitas kesehatan di dalamnya. Sementara itu, dari sembilan korban luka akibat musibah ini, hanya satu orang yang masih menjalani perawatan medis.
Musibah angin kencang terjadi di wilayah Kecamatan Ciledung, Kabupaten Cirebon, pada Senin sore. Terlihat pusaran angin menerjang dengan begitu kencang area yang dilaluinya. Hujan deras disertai angin puting beliung tersebut menyebabkan kerusakan sejumlah rumah hingga klinik kesehatan di dua desa di Kecamatan Ciledung.
Sementara itu, pasca hantaman angin kencang, kerusakan parah terlihat jelas di klinik kesehatan. Sembilan ruang rawat inap, IGD, dan ruang dokter rusak berat dengan kondisi atap menganga. Sejumlah fasilitas kesehatan seperti kasur, ruang penyimpanan, hingga kursi tampak rusak tertimpa material bangunan yang roboh.
“Pasca kejadian kemarin aktivitas pelayanan masih berjalan dan kita sudah menerima pasien untuk dilokasi sendiri sudah dilakukan pembersihan oleh pihak Brimob untuk kerusakan ada atap dari Sembilan ruangan lepas semua. Sejumlah fasilitas kesehatan seperti kasur, ruang penyimpanan, hingga kursi tampak rusak tertimpa material bangunan yang roboh.” Ujar Pemilik Klinik Kesehatan, Siti Fatimah.
Terjangan angin kencang ini merusak sejumlah bangunan, mulai dari klinik kesehatan, rumah warga, hingga kandang ternak. Peristiwa yang berlangsung cepat tersebut sempat menimbulkan kepanikan, terutama di klinik kesehatan yang saat kejadian tengah merawat beberapa pasien. Saat ini, dari sembilan korban yang sempat terkena puing bangunan, hanya satu orang yang masih mendapatkan penanganan medis.
“Terjangan angin kencang ini merusak sejumlah bangunan, mulai dari klinik kesehatan, rumah warga, hingga kandang ternak. Memang sewaktu kejadian kondisi disini juga hujan deras dan banyak yang kebanjiran juga” Ujar Kepala Desa Ciledug Kulon, Wawan Hermawan.
Sebelumnya, pada Senin sore, hujan deras disertai pusaran angin kencang menyapu sejumlah bangunan. Bahkan, video ambruknya klinik yang memperlihatkan evakuasi darurat pasien, perawat, dan pengunjung sempat viral di media sosial.


















