CIREBON, PILARadio – Menjelang hari pencoblosan pemilu 14 Februari 2024, tempat pemungutan suara atau TPS mulai didirikan di Kampung Benda Kerep, Kelurahan Argasunya, Kota Cirebon.
Pendirian sejumlah TPS di Kampung Benda Kerep, Kelurahan Argasunya, dalam persiapan hajat pesta demokrasi pemilu 14 Februari 2024.
Berbeda dengan TPS pada umumnya, di TPS Benda Kerep memiliki keunikan tersendiri, yaitu pengadaan atau penggunaan tinta kunyit usai melakukan pencoblosan.
Bukan tanpa alasan, penggunaan logistik tinta kunyit sebagai tanda telah menyalurkan hak pilihnya merupakan tradisi di Kampung Benda Kerep yang sudah ada sejak zaman dahulu. Ini diyakini tidak menghalangi sahnya berwudhu untuk sholat.
Ketua TPS 65, Bagus Ridwan, menyatakan persiapan sudah mencapai 95 persen, hanya tinggal membutuhkan dua meja lagi.
“KPU kemungkinan akan menyediakan kunyit, tapi kami juga akan membuat tinta kunyit sendiri sebagai persiapan dan antisipasi,” ujar Bagus.
Menurutnya, penggunaan kunyit sebagai tanda telah mencoblos merupakan aturan adat dan instruksi dari sesepuh di kampung tersebut.
Meskipun KPU menyediakan tinta sesuai aturan, warga Kampung Benda Kerep tetap memilih menggunakan tinta kunyit.
Dengan total Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 215 orang, TPS 65 siap menyambut proses demokrasi dengan menggunakan tinta kunyit sebagai bagian dari tradisi dan kebiasaan masyarakat setempat.