CIREBON, PILARadio – Warga Desa Jagapura Wetan Kecamatan Gegesik Kabupaten Cirebon digegerkan dengan penemuan sesosok bayi yang baru dilahirkan di area persawahan.Selasa (07/11/2023).
Sosok bayi perempuan tersebut, pertama kali ditemukan oleh warga sekitar kemudian dilaporkan ke petugas kepolisian Polsek Gegesik beruntung bayi dengan jenis kelamin perempuan tersebut langsung dievakuasi oleh petugas ke Puskesmas Jagapura.
Kabid Rehabilitasi Dinas Sosial, Lili mengatakan pihaknya memberikan edukasi terhadap orang tua bayi Agar menerima bayi tersebut, Karena kondisinya sangat memprihatinkan.
“Memberikan pemahaman terhadap keluarganya untuk dapat menerima bayi yang lahir dalam kondisi cacat tersebut” Ujarnya.
Sementara, tidak memakan waktu lama, polisi berhasil menemukan ibu dari bayi tersebut karena kondisinya shock dan lemah ibu dari bayi perempuan tersebut juga dibawa ke puskesmas untuk menjalani perawatan medis.
Saat ini keduanya baik bayi perempuan maupun ibu kandungnya sudah dalam kondisi membaik, namun, ibu bayi belum bisa dimintai keterangan secara mendetail.
Kapolsek Gegesik, AKP Suheryana mengatakan bahwa kebenaran dalam kasus tersebut akhirnya berhasil diungkap.
Ternyata, T membuat kesaksian palsu. Bayi perempuan tersebut ternyata putrinya sendiri yang hendak dia buang.
“Berkat kesigapan anggota Serse dari Polsek (berasil diungkap)” Kata Kapolsek Gegesik.
Menurut Kapolsek, awalnya T mengaku menemukan bayi tersebut saat hendak buang air besar di kamar mandi rumahnya.
Polisi tidak langsung percaya dengan keterangan tersebut, Kemudian T dicecar dengan sejumlah pertanyaan.
“Awalnya tidak mengaku, tapi ditekan terus akhirnya mengakui, dimana ibu kandungnya (T) yang membuang bayi tersebut” Jelas AKP Suheryana.
Kapolsek Gegesik AKP Suheryana menjelaskan, diduga motif T berusaha membuang anak kandungnya karena malu atau tidak terima. Sebab, bayi perempuan yang dia lahirkan mengalami disabilitas.