CIREBON, PILARadio – Dijadikan ajang publikasi dunia penerbangan, Cirebon Aero Festival dan Aviation Edufair yang pertama digelar selama 3 hari di Bandara Cakrabhuwana, Kota Cirebon, Jawa Barat, Jumat-Minggu (20-22/10/2023),
Pembukaan Cirebon Aero Festival dan Aviation Edufair dipadati pengunjung, terutama peserta didik taman kanak-kanak di Cirebon. Lantaran, ditempat yang sama ada sejumlah kegiatan, diantaranya lomba mewarnai dan melihat langsung pesawat jenis Cessna 172 dan 152.
Tak seputar edukasi penerbangan, Pengunjung berkesempatan terbang berkeliling Cirebon secara gratis untuk pengunjung yang beruntung.
Komisaris Utama PT Proflight Indonesia, Yoseph Umar Hadi mengatakan, Cirebon Aero Festival dan Aviation Edu Fair ini merupakan bentuk kolaborasi yang patut kita kembangkan dan patut kita teruskan kolaborasi antara swasta antara pemerintah daerah, TNI AU dan Kementrian Perhubungan.
“Untuk semakin memasyarakatkan atau mendekatkan kegiatan dunia aviasi ini kepada masyarakat dan masyarakat itu wabil khusus adalah anak-anak muda, generasi muda yang memiliki masa depan yang akan menjadi penerus kita,” katanya.
Sebab, menurutnya, kalau tidak dibuka atau dilakukan kegiatan semacam ini, banyak dari masyarakat yang tidak tahu bahwa aset-aset yang sangat baik untuk dikembangkan dan dikelola.