CIREBON, PILARadio – Operasi Keselamatan Lodaya Tahun 2025 digelar Satlantas Polresta Cirebon bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon pada Selasa siang. Kali ini, petugas menyasar kendaraan di jalur Pantura exit tol Kanci, dengan sasaran angkutan barang dan penumpang yang melanggar aturan.
Puluhan kendaraan yang melintas di jalur Pantura Cirebon, tepatnya di pintu exit tol Kanci, dihentikan oleh petugas gabungan dari Satlantas Polresta Cirebon bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon pada Selasa siang.
Dalam kegiatan Operasi Keselamatan Lodaya Tahun 2025, petugas menyasar truk over dimensi dan over load yang melintas di jalur arteri Pantura Cirebon serta kendaraan yang baru keluar dari pintu tol Kanci.
Petugas menemukan banyak kondisi rem blong, ban yang sudah retak, dan tidak layak pakai karena dapat membahayakan kendaraan lain. Razia ini akan terus ditingkatkan, mengingat banyak peristiwa kecelakaan yang disebabkan oleh truk yang tidak layak hingga menyebabkan korban jiwa dan harta benda.
“Kegiatan ini harus diinisiasi secara sinergi baik kegiatan pencegahan dan penindakan dengan harapan bahwa keselamatan di dalam berkendara. Kami beri apresiasi terhadap beberapa pengendara yang arti pentingnya keselamatan dan kami menghimbau agar lebih peduli lagi akan keselamatan di dalam berkendara” Ujar Kasatlantas Polresta Cirebon, Kompol Mangku Anom.
Sementara itu, Dishub dan Satlantas pun meminta agar pengemudi angkutan barang dapat lebih memperhatikan kendaraannya, mengingat banyak kecelakaan fatal yang disebabkan oleh kerusakan kendaraan.
“Sesuai arahan atasan kendraan yang over dimensi dan tidak layak maka akan dilakukan penindakan tegas yaitu dilakukan penilangan” Ujar Kabid Pengembangan dan Keselamatan Dishub Kabupaten Cirebon, Tadi Aryadi.