CIREBON, PILARadio – Kota Cirebon memiliki magnet tak terkecuali politik. Selain sering dikunjungi Presiden RI, Joko Widodo, Kota Udang kerap dijadikan tempat kunjungan atau Kampanye.
Setelah Calon Presiden Ganjar Pranowo berkunjung dan mengisi kuliah kebangsaan di Universitas Muhammadiyah Cirebon, kini giliran Anies Baswedan yang diagendakan ke Cirebon dan sekitarnya.
Berdasarkan edaran yang diterima redaksi, capres dari koalisi perubahan akan mengunjungi beberapa lokasi di Cirebon, Kuningan dan Indramayu.
Berikut agenda kunjungan Calon Presiden RI 2024 Anies Rasyid Baswedan ke Cirebon, pada Sabtu 9 Desember 2023.
– Pukul 13.00 WIB, Bertemu Ulama se-Cirebon Raya di Pesantren Benda, Argasunya.
– Pukul 14.00 WIB, Bertemu relawan/warga di Lapangan Sangkala Buana Kasepuhan.
– Pukul 15.15 WIB, Salat Asar di Masjid Agung Sang Cipta Rasa Kasepuhan.
– Pukul 15.30 WIB, Mengunjungi Cagar Budaya Vihara Silih Asih, bertemu masyarakat Tionghoa.
– Pukul 16.00 WIB, Ziarah ke Makam Syech Syarif Hidayatullah, Gunung Jati, Kabupaten Cirebon.