CIREBON, PILARadio – Petugas gabungan dari BNN Kota Cirebon, Polres Cirebon Kota, Satpol PP, serta TNI Kota Cirebon, Jawa Barat, pada Selasa malam menggelar razia di sejumlah tempat penginapan dan tempat hiburan yang ada di Kecamatan Kejaksan dan Kecamatan Lemahwungkuk. Dari hasil razia tersebut, petugas menemukan pengunjung positif obat terlarang jenis benzo.
Satu per satu pengunjung hotel di Kecamatan Lemahwungkuk diperiksa kamarnya serta menjalani tes urine oleh petugas. Selain di wilayah Kecamatan Lemahwungkuk, petugas juga menggelar razia di tempat indekos dan tempat karaoke yang ada di Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon.
Petugas gabungan juga memeriksa satu per satu pengunjung dan melakukan tes urine. Dari hasil razia ini, ditemukan pengunjung positif obat terlarang jenis benzo.
“Petugas gabungan dari BNN Kota Cirebon, Polres Cirebon Kota, Satpol PP, serta TNI Kota Cirebon menggelar razia di sejumlah tempat penginapan dan tempat hiburan yang ada di Kecamatan Kejaksan dan Kecamatan Lemahwungkuk Adapun tujuan diselenggarakannya kegiatan ini agar deteksi dini berkaitan tempat atau Lokasi rawan narkoba. Dari hasil razia tersebut, petugas menemukan pengunjung positif obat terlarang jenis benzo. Harapannya Kota Cirebon dapat bersih dari narkoba” Ujar Plt Kepala BNN Kota Cirebon, AKBP Rohadi.
Kegiatan razia di tiga titik ini dilakukan guna mengantisipasi peredaran serta penggunaan narkoba di wilayah Kota Cirebon. Petugas gabungan juga akan terus melakukan razia serupa.






















