PILARadio.com – Oasis resmi reuni setelah 15 tahun bubar pada 2009. Band rock asal Inggris ini, yang terdiri dari kakak-adik Noel dan Liam Gallagher, akan menggelar tur konser di Inggris dan Irlandia pada musim panas 2025. Pengumuman ini dilakukan melalui akun media sosial Oasis, dan tiket tur akan mulai dijual pada 31 Agustus 2024.
Tur Oasis Live ’25 dimulai di Cardiff Principality Stadium, Wales, pada 4 dan 5 Juli 2025, dilanjutkan dengan konser di Manchester Heaton Park pada 11, 12, 19, dan 20 Juli. Selanjutnya, mereka akan mengadakan konser di London Wembley Stadium pada 25, 26 Juli, serta 2 dan 3 Agustus, dan di Edinburgh Scottish Gas Murrayfield Stadium pada 8 dan 9 Agustus. Tur ini akan ditutup di Dublin Croke Park pada 16 dan 17 Agustus 2025.
Pengumuman ini juga mengonfirmasi teaser yang diunggah Oasis sebelumnya. Teaser tersebut menampilkan logo Oasis dan tanggal pengumuman pada 27 Agustus 2024.
Oasis bubar pada 2009 setelah 18 tahun berkarier. Setelah bubar, Noel Gallagher membentuk grup Noel Gallagher’s High Flying Birds, sementara Liam Gallagher melanjutkan dengan Beady Eye yang berakhir pada 2014 sebelum menjadi solois. Hubungan antara Liam dan Noel memburuk pasca-bubar karena berbagai pertengkaran dan masalah personal.
Oasis dikenal sebagai band britpop yang sangat berpengaruh dengan lagu-lagu legendaris seperti “Wonderwall,” “Don’t Look Back in Anger,” “Stand By Me,” “Live Forever,” dan “Champagne Supernova,” serta meraih berbagai rekor dan sukses global.