PILARadio.com – Sekjen PSSI Yunus Nusi meminta AFC agar wasit dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ditugaskan dari zona netral. Hal ini disampaikan menyusul pertandingan Bahrain vs Indonesia yang dipimpin oleh wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf, yang masih berasal dari zona yang sama dengan Bahrain. Yunus menjelaskan bahwa kepemimpinan wasit dalam laga tersebut menimbulkan ketidakpuasan.
Yunus mencontohkan bahwa saat Indonesia kalah dari China, suporter dan masyarakat Indonesia menerima hasil tersebut dengan baik karena kepemimpinan wasit dianggap adil. “PSSI ingin wasit yang bertugas memimpin sesuai aturan dan adil. Hal ini telah kami sampaikan langsung ke AFC,” ujar Yunus dalam pernyataan resminya.
Selain itu, Yunus menegaskan komitmen PSSI untuk menjadi tuan rumah yang maksimal saat menjamu Bahrain pada Maret 2025 mendatang. Ini disampaikan setelah adanya penolakan awal dari pihak Bahrain yang mengaku menerima ancaman dan hujatan di media sosial.
Dalam pertemuan AFC di Seoul, Korea Selatan, Yunus menyampaikan kesiapan Indonesia untuk menjamu tim tamu dengan baik di Stadion Gelora Bung Karno. Ia berharap para pendukung timnas bisa menghindari tindakan yang merugikan.
“Seperti yang diharapkan Sekjen AFC, PSSI ingin menjadi tuan rumah yang baik dan menghindari hal-hal yang merugikan nama timnas dan PSSI,” tambah Yunus.
Yunus juga mengungkapkan bahwa ia telah membahas reaksi netizen Indonesia kepada Bahrain kepada AFC dan FIFA. Ia mengakui bahwa reaksi berlebihan warganet Indonesia melampaui batas, tetapi meminta pengertian dari pihak AFC dan FIFA.
“PSSI berharap AFC dan FIFA bisa memahami reaksi netizen Indonesia yang terkadang berlebihan, sebagai bukti cinta yang besar terhadap tim nasional,” kata Yunus.