CIREBON, PILARadio – Seorang pelaku penjambretan tertangkap basah dan menjadi bulan-bulanan warga di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, pada Rabu siang. Pelaku yang mengambil paksa handphone milik seorang pelajar perempuan dengan ancaman sebilah celurit, tak bisa kabur setelah dikejar dan dikepung warga.
Dari tangan tersangka, petugas mengamankan satu unit sepeda motor, sebilah celurit, serta handphone milik korban yang sempat dikuasai pelaku.
Jambret handphone ini diamankan warga di sekitar Jalan Pabrik Gula Sindanglaut, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon, pada Selasa sore kemarin. Dalam video amatir yang viral di media sosial, terlihat pelaku tersungkur dan diamankan warga yang geram dengan aksi kejahatannya.
Bahkan, beberapa warga yang kesal sempat mendaratkan bogem mentah ke pelaku yang berupaya melawan meski telah diringkus hingga akhirnya diamankan oleh petugas kepolisian.
Bersama tersangka yang diketahui bernama Cuhendi, warga Kota Cirebon, petugas mengamankan satu unit sepeda motor dan sebilah celurit yang digunakan untuk melancarkan aksi kejahatannya. Petugas juga mengamankan handphone milik korban yang sempat dikuasai pelaku.
Di hadapan petugas, Cuhendi mengakui perbuatannya mengambil paksa handphone milik seorang pelajar perempuan yang tengah duduk di pinggir jalan Desa Mertapada, Kecamatan Astanajapura. Tersangka sengaja menargetkan ponsel yang sedang digunakan korban bersama temannya. Bahkan saat merampas handphone, sempat terjadi tarik-menarik hingga pelaku mengeluarkan celurit dan korban pun pasrah handphonenya diambil paksa.
“Ada informasi dari warga ada pelaku jambret disekitaran wilayah Astanajapura dan sudah diamankan oleh warga barang bukti yang kita amankan ada HP dan clurit sama sepeda motor 1 unit milik pelaku” Ujar Kanit Reskrim Polsek Astanajapura, Ipda Imron.
Saat ini, pelaku menjalani pemeriksaan di Mako Polsek Astanajapura, Polresta Cirebon, terkait aksi kejahatan yang dilakukannya. Pelaku terancam Pasal 365 tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman minimal lima tahun penjara.