CIREBON, PILARadio – Video viral aksi saling kejar antar pelajar dari dua sekolah berbeda terjadi di jalur Pantura Plered, Kabupaten Cirebon, Kamis siang. Dalam rekaman yang beredar luas di media sosial, tampak pelajar berlarian mengejar pelajar lainnya yang kepergok akan melakukan penyerangan ke sekolah mereka. Akibat tindakan tak terpuji dari pelajar ini, jalur Pantura Plered sempat macet hingga Kedawung.
Tak hanya di Plered, aksi tawuran juga terjadi pada Kamis sore di jalur Pantura Plumbon. Dalam tawuran ini, terlihat jelas pelajar saling serang dengan bambu, senjata tajam, hingga petasan. Di tengah kemacetan arus, terdengar berulang kali suara ledakan petasan dari pelajar yang kemudian kocar-kacir berlarian.
Warga mengaku resah dengan peristiwa tawuran yang sering terjadi pada jam pulang sekolah hingga sore hari. Para pelajar yang diduga telah janjian, menyiapkan senjata tajam hingga petasan untuk saling menyerang. Meski lalu lintas ramai, pelajar yang baru beberapa hari masuk sekolah ini tidak menghiraukannya. Salah satu saksi mata, Solikin, mengatakan insiden itu berlangsung sekira pukul 13.00 WIB.
“Kejadian jam 1 siang, awalnya yang dari kota nyerang ke Nusantara ada sekitar 5 motor dan bawa senjata tajam” Ujarnya
Sementara itu, kepolisian sektor Kedawung yang mengantisipasi terjadinya tawuran, menyisir jalur Pantura guna mencari pelajar yang kabur ke arah Kedawung. Belum diketahui pasti asal pelajar tersebut, namun diduga berasal dari wilayah Kota dan Kabupaten Cirebon.